Selamat Datang

Terimakasih Anda telah berkunjung ke Blogku, semoga semua artikel-artikel yang saya posting disini dapat memberi manfaat bagi kita semua.

Blog ini berisi biografi dan kisah-kisah keberhasilan maupun kegagalan para tokoh terdahulu yang kiranya dapat menjadi inspirasi buat kita untuk menjadi lebih baik dan berguna.

Bahwasanya terdapat banyak artikel yang ada di blog ini diambil, disadur, dicopypaste dari berbagai web, blog, media massa dan sumber artikel lainnya yang telah ada.

Saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang kiranya telah berkenan (?) artikel-artikelnya telah di sebarluaskan melalui blog ini untuk kepentingan menambah pengetahuan banyak orang lainnya.

Senin, 08 Juni 2009

St. Thomas Aquinas (1225 - 1274)

FILOSOF Itali Thomas Aquinas masyhur karena tulisan-tulisan teologinya, khusus tulisan Summa Theologia-nya yang mungkin pernyataan yang punya bobot kuasa terbesar dalam doktrin teologi Katolik yang pernah ada.


Tak salah kalau dibilang, tak pernah ada orang yang menggarap sistem filosofi yang begitu lengkap dan begitu terperinci dan begitu berpertimbangan cermat seperti dilakukan oleh Thomas Aquinas. Para pembaca, kalaulah tidak setuju dengan asumsi atau kongklusi Aquinas, toh tidak bisa tidak akan terkesan terhadap kehebatan orang ini. Tetapi, sebagian tulisan-tulisan Aquinas berisikan masalah abstrak dan metafisika yang awam tidak melihat makna praktisnya. Dia memasalahkan soal-soal etika juga. Tetapi, tulisan-tulisannya, walaupun dia sistematiskan keyakinan-keyakinan Katolik sebelumnya, tidak mencerminkan perubahan besar dalam cita-cita etika atau dalam pandangan politik.

Sumber
: Seratus Tokoh yang Paling Berpengaruh dalam Sejarah oleh Michael H. Hart.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Untuk Para Sahabat Rumah Jihan ;
Silahkan berikan komentar sebagai kenangan bahwa Anda pernah berkunjung di sini. Komentar juga berguna sebagai motivasi dan koreksi jika ada kesalahan dalam pembuatan posting di blog saya yang sederhana ini.
Terima kasih.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Recent Comments